Solo Peduli Mengirim 20.000 Genteng Untuk Korban Erupsi Kelud

Surakarta--Pada akhir masa tanggap darurat bencana erupsi kelud, Solo Peduli mengirimkan 20.000 genteng dan ratusan paket sembako di wilayah Puncu, Kediri, Ahad (16/03). Kerusakan atap yang menimpa rumah warga di wilayah terdekat dengan puncak Gunung Kelud memang sangat parah, karena di radius 5 km dari puncak yang dilontarkan bukan hanya debu dan pasir vulkanik tapi juga batu dan kerikil. Bahkan di sejumlah lokasi banyak rumah yang terbakar karena terkena lava pijar yang terlontar dari kawah Gunung Kelud.


Bantuan genteng yang distribusikan di wilayah margomulyo, puncu di serahterimakan langsung oleh Manajer Pendayagunaan Solo Peduli, Tugiman, S.Pd.I kepada perwakilan warga, Katidjan (53). Pada kesempatan tersebut, relawan SIGAB (Aksi Tanggab Bencana) Solo Peduli ikut terjun untuk mendistribusikan genteng kepada warga dan memperbaiki atap rumah. Melalui perwakilan, warga mengucapkan terima kasih atas bantuan yang telah di berikan oleh Solo Peduli untuk para korban bencana.

Selain membantu 20.000 genteng, Solo Peduli juga mendistribusikan ratusan paket sembako di wilayah kebonrejo, puncu. "Kami berharap, bantuan yang kami berikan, baik berupa bantuan tenaga, paket sembako, air bersih dan bantuan lain yang telah kami distribusikan pada aksi sebelumnya dapat meringankan beban warga dan menjadi pelengkap kebutuhan para korban." Ujar Endi Yudha Baskoro, koordinator SIGAB Solo Peduli.