Kemenag RI Gelar Festival Ramadhan Serentak, SOLOPEDULI Salurkan Paket Untuk Anak Yatim

Kementerian Agama Republik Indonesia menggelar Festival Ramadhan serentak se-Indonesia dengan tema “Ramadhan Menenangkan dan Menyenangkan”. Acara yang diikuti oleh seluruh provinsi dan kabupaten/kota ini berlangsung secara daring melalui Zoom Meeting, termasuk di SOLOPEDULI yang turut berpartisipasi dengan menyerahkan paket cinta yatim di Ruang Rapat SOLOPEDULI, Jumat 21 Maret 2025 (21 Ramadhan 1446 H).

Chief Program Solopeduli, Bapak Sutarno, dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih kepada Menteri Agama atas inisiatif dan kebaikannya yang telah menghadirkan program ini.

Sutarno menyampaikan bahwa SOLOPEDULI hadir untuk membantu masyarakat yang membutuhkan melalui berbagai program sosial, pendidikan, dan kesehatan. 

dok.humas: Sutarno, Chief Program Solopeduli, menyampaikan sambutan 

"Di bulan Ramadhan yang penuh berkah ini, mari kita tingkatkan semangat berbagi dan berbuat baik. Dengan terus belajar, beribadah, dan membantu sesama, kalian bisa menjadi generasi yang membawa perubahan positif bagi lingkungan sekitar," ujar beliau.

Puluhan paket cinta yatim ini diserahkan kepada anak-anak yatim/ piatu yang tinggal di sekitar kantor SOLOPEDULI.

Penyerahan paket Festival Ramadhan ini dilakukan secara simbolis oleh Chief Program Solopeduli kepada perwakilan penerima yaitu anak-anak yatim.

Kegiatan ini ditutup dengan buka puasa bersama dan salat berjamaah, menambah suasana kebersamaan yang penuh kehangatan di bulan suci Ramadhan.